Pilihan Paket Internet Paling Murah

Pilihan Paket Internet Paling Murah
Paket internet paling murah - Saat ini, kebutuhan akan akses internet menjadi hal wajib yang tak dapat dihindari, apalagi di era digital seperti ini, dimana siapapun yang mempunyai gadget pasti membutuhkannya. Selain itu, pada bidang pekerjaan apapun juga membutuhkan informasi, sehingga tanpa adanya jaringan internet, maka berbagai bidang pekerjaan juga tidak akan berjalan lancar. 

Contohnya adalah dalam bidang jual beli, jika dahulu manusia berjualan dengan cara mengasong, saat ini cukup dengan memainkan smartphone, ia sudah dapat berjualan. Tentunya, hal ini merupakan salah satu kemajuan yang berdampak positif, dan perlu diapresiasi. Nah, agar kebutuhan akan koneksi internet Anda terpenuhi, maka Anda juga harus memilih paket internet yang tepat.
Pilihan Paket Internet Paling Murah
Salah satu paket internet paling murah dengan koneksi yang bagus adalah paket internet keluaran Axis yang diberi nama paket BRONET. Ini merupakan pilihan paket internet terbaik yang pernah dikeluarkan oleh Axis. Anda penasaran dengan jenis-jenisnya? Berikut jenis-jenis dan sebaran kuota paket BRONET Axis.
  • BRONET 50 MB
Pilihan paket pertama ini memiliki kuota sebesar 50 mb dan masa aktif selama 1 hari dan harga yang dibanderol hanya Rp. 1.500 saja.
  • BRONET 300 MB
Paket yang kedua ini memiliki kuota sebanyak 300 mb dan dengan masa aktifnya selama 7 hari. Harganya cukup murah yaitu Rp. 6.900 dengan rincian 150 mb untuk digunakan jam 00-06 serta 150 mb lainnya untuk digunakan pada jam 00-323.59, atau dengan pilihan harga Rp.9.800 bila Anda ingin kuota 24 jam penuh.
  • BRONET 1 GB
Paket yang satu ini memiliki massa 30 hari dengan banderol 15.000 rupiah, dengan pembagian 512 mb untuk pukul 00-23.59, atau bila Anda ingin menggunakannya selama 24 jam, Anda bisa membeli paket yang seharga 18.800 rupiah.

Nah, itulah ulasan tentang paket internet murah yang dapat Anda nikmati dari Axis. Paket lain adalah BRONET 2 Gb yang aktif 60 hari dengan harga Rp. 28. 900 untuk 24 jam penuh.

Posting Komentar